Kamis, 29 April 2010

WEB VIRTUAL CLASS


Sistem perkuliahan virtual class terbilang agak berbeda dengan pengajaran umumnya. Di sini, dosen pengajar tak harus bertatap muka langsung dengan mahasiswa di kelas, tapi cukup menerangkan mata kuliahnya dalam bentuk file yg harus kita download. Pemberian tugas dan pengumuman tak perlu melalui tatap muka, cukup dengan memuatnya di halaman Web/Student Site,maka akan terakses oleh mahasiswa. Begitu juga dengan materi, absensi, presentasi, semuanya telah tersedia. Kemudahan yang ditawarkan virtual class ini tak lepas dari pemanfaatan Information and Communication Technology (ICT) di dalamnya. Dengan pengintegrasian empat bidang ICT, yakni VoIP, Video Streaming, Web Programming, dan Computer Networking, sangat memungkinkan jika kelas ini menjadi satu alternatif metode pengajaran berbasis komputer untuk waktu ke depan.Sama antara dosen dan mahasiswa. Sebab, adakalanya transisi dari kelas konvensional ke virtual class memerlukan adaptasi dalam berbagai hal, khususnya cara belajar. Untuk itu perlu dilakukan analisa, apakah kualitas layanan dari virtual class yang ada di Universitas Gunadarma sudah cukup dapat menggantikan kelas Tatap muka.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar